Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Agama Katolik Kelas 10 Semester 2 - Perangkat Mengajar Katolik SMA/SMK

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Agama Katolik Kelas 10 Semester 2

Menjelang berakhirnya semester ganjil pada tahun pembelajaran yang sedang berjalan, para guru kembali disibukan dengan penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran semester genap. Pada kesempatan ini, saya akan membagikan model rencana pelaksanaan pembelajaran (rpp) pendidikan agama katolik dan budi pekerti untuk kelas 10 semester 2.

Rpp yang akan dibagikan ini mencakup rpp 14, rpp 15, rpp 16, dan rpp 17. Rpp ini merupakan kelanjutan dari rpp sebelumnya yang sudah dibagikan di blog ini yakni rpp 11, rpp 12 dan rpp 13. Tentu saja masing-masing rpp mempunyai cakupan materi tersendiri.

Rpp 14 berkaitan dengan materi tentang Yesus Kristus sebagai sahabat Sejati dan tokoh idola, rpp 15 memuat mater tentang Yesus Kristus Putera Allah dan Juru Selamat, rpp 16 membahas materi tentang Tritunggal yang maha Kudus, dan rpp 17 berbicara tentang Peran Roh Kudus bagi Gereja.

Roh Kudus

Semua rpp yang dibagikan ini merupakan rpp daring, artinya para guru menyiapkan pelajaran berbasis jaringan internet. Rpp yang dibagikan ini sudah disesuaikan dengan kondisi dalam mana para guru diwajibkan untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran dari rumah. Rpp ini dirancang dengan mengacu pada rpp yang disederhanakan sesuai dengan surat edaran menteri pendidikan tentang penyederhanaan rpp. 

Rpp selengkapnya bisa dilihat pada tautan berikut ini: RPP PENDIDIKAN AGAMA KATOLIK KELAS 10 SEMESTER 2

Dengan dibagikan rpp 14, rpp 15, rpp 16 dan rpp 17 ini maka selesai sudah rpp agama katolik untuk kelas 10 semester 2. Tentu rpp ini masih memiliki banyak kekuarangan. Meski demikian rpp yang dibagikan ini bisa menjadi bahan referensi untuk pembuatan rpp yang lebih sempurna sesuai dengan konteks satuan pendidikan masing-masing.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Agama Katolik Kelas 10 Semester 2"

Posting Komentar