Program Semester Genap Agama Katolik Kelas 12 - Perangkat Mengajar Katolik SMA/SMK

Program Semester Genap Agama Katolik Kelas 12

Selamat berjumpa lagi dalam penyusunan perangkat pembelajaran mata pelajaran pendidikan agama katolik. Pada kesempatan ini kami akan membagikan salah satu perangkat pembelajaran yakni program semester genap agama katolik kelas 12.

Tentu saja pada awal semester bapak dan ibu guru pada sibuk menyusun perangkat pembelajaran. Dan kami berharap perangkat pembelajran yang kami bagikan ini berguna untuk bapak dan ibu guru dalam melengkapi perangkat pembelajarannya.

Setiap satuan pendidikan pasti mempunyai karakteristiknya masing-masing yang juga turut mempengaruhi para guru dalam menyusun perangkat pembelajarannya. Namun yang pasti karakteristik sekolah pada umumnya ditentukan oleh bagaimana menerapkan kurikulum yang sesuai atau yang sedang berlaku.

Foto oleh Ivan Samkov dari Pexels

Program semester yang kami bagikan berikut ini sesuai dengan kurikulum yang berlaku yakni kurikulum Dua Ribu Tiga Belas atau yang disingkat dengan K13. Dalam penyusunan program semester harus sesuai dengan banyaknya pekan efektif dalam satu semester, banyaknya pekan efektif tersebut menentukan jumlah pertemuan kegiatan belajar mengajar.

Pada satuan pendidikan yang menjadi lading pengabdian kami, selama semester genap ini khusus untuk kelas 12 ada delapan pekan efektif. Aktivitas belajar mengajar berkahir pada bulan Maret. Sehingga tidaklah mengherankan jika jumlah pekan efektifnya sangat sedikit.

Kami sadar setiap satuan pendidikan pasti mempuanyai caranya msaing-masing dalam menghitung pekan efektifnya. Apabila program semester yang kami bagikan ini tidak sesuai silakan abaikan saja. Tetapi jika ada kesesuaian silakan mendownloadnya secara gratis.

Program semester selengkapnya silakan bapak dan ibu guru LIHAT DAN DOWNLOAD DI SINI

Demikian program semester ini kami buat untuk mempermudah bapak dan ibu guru dalam menyusun atau melengkapi perangkat pembelajaran. Kami sadar jika program semester yang kami bagikan ini masih membutuhkan perbaikan. 

Kami akan selalu mengoptimasi setiap perangkat pembelajaran yang kami bagikan sesuai dengan kurikulum yang berlaku. Jika ada usul dan saran yang bermanfaat jangan ragu untuk menyampaikannya di kolom komentar, atau hubungi kami melalui kontak yang ada. Terima kasih.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Program Semester Genap Agama Katolik Kelas 12"

Posting Komentar