Program Semester Ganjil dan Genap Agama Katolik Fase E (Kelas 10)
Program semester bertujuan untuk memberikan panduan kepada guru dalam merencanakan pelaksanaan pembelajaran selama satu semester. Menyusun atau membuat program semester merupakan salah satu bagian dari tupoksi seorang guru atau pendidik.
Dengan demikian program semster bukanlah sesuatu yang baru dan bapak dan ibu guru wajib menyusunnya secara benar. Program semester merupakan dokumen perencanaan yang berisi rencana kegiatan pembelajaran, asesmen, dan kegiatan lainnya yang akan dilaksanakan selama satu semester.
Dalam Kurikulum Merdeka, Program semester disusun atau dibuat dengan mengacu pada Capaian Pembelajaran (CP), Tujuan Pembelajaran (TP) serta elemen pembelajaran yang dirancang secara fleksibel sesuai dengan kebutuhan peserta didik serta konteks satuan pendidikan.
![]() |
Gambar: pixabay.com |
Menyusun program semester membutuhkan ketelitian terutama dalam memetakan Capaian Pembelajaran, Tujuan Pembelajaran beserta Elemen pembelajaran seturut alokasi waktu yang tersedia, yakni sesuai dengan kalender pendidikan.
Pada kesempatan ini akan dibagikan file dokumen berisi program semester Ganjil dan Genap mata pelajaran Pendidikan agama Katolik Fase E (kelas 10). Program semester yang dibagikan ini telah disusun sedemikian rupa seturut konsep atau pemahaman yang dijelaskan di atas.
Program semester yang dibagikan ini mungkin saja berbeda dengan konsep yang bapak dan ibu guru pahami. Karena itu abaikan saja jika tidak berkenan. Namun jika sesuai maka tidak ada salahnya jika mendownloadnya.
Program semester selengkapnya bisa bapak dan ibu guru LIHAT DAN DOWNLOAD DI SINI
Demikian program semester ini di buat untuk membantu bapak dan ibu guru dalam melengkapi administrasi pembelajarannya. Segala usul saran untuk perbaikan lebih lanjut, sangat diharapkan.
0 Response to "Program Semester Ganjil dan Genap Agama Katolik Fase E (Kelas 10)"
Posting Komentar